Senin, Agustus 03, 2009
Sun Umumkan Pemenang Open Jive Regional Challenge 2009
Membidik mahasiswa dalam menciptakan aplikasi web 2.0 open source, Sun Microsystems mengadakan Open Jive Regional Challenge 2009 di Indonesia. Kompetisi tersebut merupakan yang pertama kali diselenggarakan di Indonesia dengan dukungan oleh Sun Microsystems beserta JENI dan SEAMOLEC.
Program Open Jive Regional Challenge 2009 ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan mahasiswa tentang teknologi open source, yang kedua adalah memberikan kesempatan bagi mahasiswa untuk belajar dan melakukan berbagai inovasi dalam mengembangkan teknologi open source.
Suksesnya Open Regional Challenge 2009 di Indonesia, ditandai dengan partisipasi 100 sekolah dan universitas unggulan di Indonesia, seperti Universitas Indonesia, Universitas Brawijaya, Politeknik Negeri Bandung, Politeknik Negeri Malang, SMK Negeri 1 Surabaya dan SMK Negeri 4 Malang.
Tim yang berpartisipasi dalam Open Jive regional Challenge terdiri dari 4 peserta dengan 1 guru pembimbing. Selanjutnya, tim yang business case-nya berhasil terpilih akan mengembangkan solusi Web 2.0 menggunakan portofolio teknologi open source Sun seperti teknologi Java, Open Solaris, NetBeans IDE dan database MySQL. Selanjutnya mereka akan merepresentasikannya di hadapan para juri yang terdiri dari para pengembang Sun dan pakar industri.
Keluar sebagai juara dalam tahap regional adalah Young Learn Team dari Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta, di mana memperoleh nilai tertinggi 229 dari 300. Sedangkan juara kedua dan ketiga ditempati oleh Phoenix Team dari Universitas Surabaya da Blackbox Team dari UIN Syarif Hidayatullah dan berhak mendapatkan hadiah masing-masing sebesar US$ 1000.
Selanjutnya para pemenang akan diadu lagi di Singapore Finals (Regional Finals) dan berhak memperoleh hadiah uang tunai sebesar US$ 1500 dan hadiah lainnya. Untuk tim yang menang akan memperoleh kesempatan untuk berpartisipasi lagi dalam konferensi pengembang Sun tingkat dunia yaitu Sun Tech Days pada tahun 2009/2010 dan memperoleh tambahan hadiah uang tunai sebesar US$ 3000. Seluruh pemenang tersebut akan memperoleh voucher Sun Learning Services exam.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar