hal-hal yang harus disiapkan :
1. Compi dengan OS linux Debian 4.0 (etch)
2. CD Debian 4.0 1-21 (hahahagzt....terlalu banyak padahal yang dibutuhkan cuman CD 1)
3. Secangkir teh dan sepiring kue (cuma option)
Langkah-langkah membangun DNS Server di Debian adalah sebagai berikut:
1. Login sebagai root
2. Install paket Bind9 dengan perintah :
# apt-get install bind9
3. Backup file named.conf dengan perintah :
# mv /etc/bind/named.conf /etc/bind/named.conf.backup
backup berfungsi agar apabila terjadi kesalahan dalam konfigurasi dapat kita ambil konfigurasi defaultnya di file backup tersebut.
4. Buat file baru dengan nama named.conf dengan perintah :
# nano named.conf
5. Isi file tersebut dengan code dibawah ini :
zone “shinichi.net” {
type master;
file “/etc/bind/db.shinichi”;
};
zone “0.168.192.in-addr.arpa” {
type master;
file “/etc/bind/db.zone″;
};
6. Copy file db.local menjadi db.shinichi dengan perintah :
# cp /etc/bind/db.local /etc/bind/db.shinichi
7. Edit file db.shinichi dengan perintah :
# nano db.shinichi
8. Isi dengan kode dibawah ini :
;
; BIND data file for local loopback interface
;
$TTL 604800
@ IN SOA shinichi.net. root.shinichi.net. (
1 ; Serial
604800 ; Refresh
86400 ; Retry
2419200 ; Expire
604800 ) ; Negative Cache TTL
;
@ IN NS shinichi.net.
@ IN A 192.168.1.10
www IN A 192.168.1.10
mail IN A 192.168.1.10
9. Copy juga file db.local menjadi db.zone dengan perintah :
# cp /etc/bind/db.local /etc/bind/db.zone
10. Edit file db.zone dengan perintah :
# nano /etc/bind/db.zone
11. Isi dengan :
;
; BIND data file for local loopback interface
;
$TTL 604800
@ IN SOA shinichi.net. root.shinichi.net. (
1 ; Serial
604800 ; Refresh
86400 ; Retry
2419200 ; Expire
604800 ) ; Negative Cache TTL
;
@ IN NS shinichi.net.
1.168.192 IN PTR shinichi.net
12. Restart paket Bind9 dengan perintah :
# /etc/init.d/bind9 restart
13. Edit file resolv.conf dengan perintah :
# nano /etc/resolv.conf
14. Isi dengan :
nameserver 192.168.1.10
15. Untuk melihat apakah DNS sudah berjalan, gunakan perintah :
# nslookup shinichi.net
jika muncul seperti dibawah ini berarti DNS sudah berjalan, berikut hasilnya :
# nslookup shinichi.net
Server : 192.168.1.10
Address : 192.168.1.10#53
Name : shinichi.net
Address : 192.168.1.10
Atau bisa juga dengan perintah :
# ping shinichi.net
Jika masih terdapat eror coba tinjau kembali konfigurasi anda......
Beberapa hari lalu ada teman yang bilang kalau postingan ini terlalu sulit buat para pemula maka dari itu saya bikinkan lagi yang lebih mudah di pahami, untuk melihat postingan tersebut klik saja di sini

Tidak ada komentar:
Posting Komentar